6 Tools Penting Untuk Mengotomatisasi Proses Bisnis


TOOLS UNTUK MENGOTOMATISASI PROSES BISNIS

Proses Bisnis. Secara garis besar, dengan melakukan pengotomatisasi proses bisnis tentunya akan memberikan keuntungan yang cukup bagus bagi Anda dalam upaya pengembangan perusahaan atau bisnis Anda. dengan memanfaatkan proses bisnis yang otomatis maka setiap pekerjaan yang awalnya manual akan dapat di selesaikan dengan lebih efektif dan efisien.
Tools untuk Mengotomatisasi Proses Bisnis
Tools untuk Mengotomatisasi Proses Bisnis
Source Gambar: Blogspot
Agar bisa melakukan proses bisnis yang otomatis maka tentunya di butuhkan tools yang pastinya dapat menunjang proses bisnis tersebut agar bisa menjadi otomatis.
Artikel ini akan membahas mengenai tools apa saja yang Anda butuhkan agar dapat membuat proses bisnis Anda menjadi otomatis. Berikut adalah beberapa tools penting dalam mengotomatisasi proses bisnis yang bisa Anda gunakan.
Customer Relationship Management (CRM)
Customer Relationship Management atau CRM merupakan software yang berfungsi untuk mengatur daftar kontak secara cerdas. Tools CRM ini bukan hanya mencatat informasi kontak para pelanggan Anda, namun tools Customer Relationship Management atau CRM ini juga dapat membantu Anda dalam mencatat lebih detail mengenai hubungan serta setiap transaksi yang telah dan akan Anda lakukan dengan para pelanggan Anda, baik itu melaui email maupun telepon.
Informasi data pelanggan tersebut merupakan lading emas bagi suatu perusahaan dalam mengidentifikasikan prospek penjualan, membantu pelanggan mengenal produk dan layanan dari bisnis Anda, tracking invoice bahkan untuk melakukan penargetan segment pasar.
Dengan penggunaan Customer Relationship Management (CRM) maka tentu akan lebih membantu Anda dalam meningkatkan produktivitas, kepuasan pelanggan bahkan meningkatkan penjualan produk atau layanan Anda.
HR Applicant Tracking System (HR ATS)
Dengan adanya Applicant Tracking System atau sistem tracking pelamar tentu akan sangat membantu bagian HR dalam mencari calon pegawai yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Tools ini berfungsi untuk mencatat siapa saja yang pernah melamar pada perusahaan Anda sekaligus siapa saja yang saat ini sudah Anda terima bekerja pada perusahaan Anda.
Semua data terkait dan Anda butuhkan dalam penilaian kualitas pelamar tersebut juga akan tercatat dengan baik apabila menggunakan tools ini sehingga proses bisnis Anda juga akan berjalan lebih efektif dan efisien.
Di dalam tools ini biasanya terdapat kategori-kategori filtering yang bisa Anda gunakan dalam memilih kandidat pelamar yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan sehingga proses pemilihan calon karyawan dapat berjalan lebih efisien.
HR Management Tools
Berbeda dengan HR Applicant Tracking System. Pada saat awal Anda mulai menjalankan suatu usaha biasanya Anda akan mengecek satu per satu kehadiran para pegawai Anda dengan berkeliling kantor. Tapi pada kenyataannya proses tersebut tentunya akan menyita banyak waktu apabila semakin banyak pegawai yang Anda rekrut pada perusahaan Anda. Terlebih lagi dalam melakukan pencatatan data pegawai atau melacak performa pegawai Anda di setiap bulannya.
Namun semua hal tersebut akan terasa lebih mudah apabila Anda menggunakan HR Management Tools. Sebab dengan adanya tools ini dapat membantu Anda agar lebih mengetahui data setiap karyawan hanya dengan beberapa step saja di manapun Anda berada.
Accounting Tools
Anda pasti sudah mengetahui bahwa pekerjaan seorang akuntan tentu sangatlah melelahkan. Apabila Anda memiliki pegawai yang bertugas dalam melakukan proses atau pekerjaan ini tentu tidak terlalu bermasalah sebab mereka memang ahli di dalam bidangnya.
Tetapi apabila perusahaan Anda hanyalah perusahaan kecil yang belum mampu untuk melakukan perekrtuan seorang akuntan maka pastinya Anda tidak akan mempunyai waktu untuk melakukan pekerjaan ini sendirian.
Maka dari itu dengan adanya Accounting tools pasti akan sangat membantu Anda dalam menyelesaikan permasalahan ini dalam waktu yang sangat singkat, saat ini sudah terdapat beberapa software akuntansi yang bisa Anda manfaatkan salah satunya seperti Software Zahir Accounting yang memiliki tampilan user friendly sehingga membuat Anda lebih mudah untuk menggunakannya selain itu juga pencatatan keuangan pada perusahaan Anda juga akan lebih tertata rapi dibanding masih menggunakan pencatatan yang manual.
Anda cukup memasukan data yang di butuhkan dan semua masalah Anda akan terselesaikan hanya dalam waktu yang singkat. Mulai dari manajemen pelanggan hingga proses invoicing, semua akan cepat terselesaikan.
Warehousing
Analisa data serta pelaporan di setiap bulannya akan lebih mudah apabila Anda memanfaatkan tools warehousing. Sebab pada umumnya sistem ini mengombinasi beberapa metode, sistem manipulasi data, sistem manajemen pengguna serta teknologi lainnya yang berfungsi dalam mengetahui kondisi perkembangan sebuah perusahaan.
Intinya, tools ini membantu dalam menganalisa perkembangan suatu perusahaan. Maka dengan begitu akan membuat Anda paham megenai strategi perusahaan apa yang cocok di jalankan untuk bisnis Anda.
Social Media Monitoring
Tak dapat di pungkiri bahwa keberadaan sosial media saat ini digunakan sebagai alat untuk meningkatkan suatu brand agar dapat lebih di kenal oleh masyarakat. Tetapi, mungkin Anda tidak memiliki banyak waktu untuk selalu mengawasi sosial media Anda dalam melakukan branding.
Anda dapat memanfaatkan social media monitoring supaya bisa mempermudah pekerjaan Anda dalam urusan sodial media. Sebab dengan adanya tools ini akan membatu Anda dalam memonitor aktivitas media sosial, selain itu juga mampu meningkatkan jumlah follower Anda, perkembangan engagement, sampai konten apa yang efektif untuk sosial media Anda tentu akan terukur dengan baik apabila Anda menggunakan tools ini dan tentunya proses bisnis Anda akan berjalan lebih cepat dan terotomatisasi.
Oleh: Nuraini Anitasari

Tidak ada komentar

_____Untuk Melakukan Permintaan Presentasi Silahkan Hubungi Kami_____

Diberdayakan oleh Blogger.